Pjs Bupati Musi Rawas Serahkan Surat Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Musi Rawas
Diskan Mura – Selasa (01/12/2020) Pjs Bupati Musi Rawas, H. Ahmad Rizali, menyerahkan plakat kepada JPT Pratama, Pejabat Administrator, dan Pengawas yang memasuki masa Purna Tugas serta Surat Pelaksana Tugas bagi JPT Pratama, Pejabat Administrator, dan Pengawas dilingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Rawas. Prosesi penyerahan plakat dan SPT tersebut berlangsung di Auditorium Pemerintah Kabupaten Musi Rawas.
Sehubungan dengan masa Purna Tugas beberapa pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, diantaranya Kepala Dinas PPPA, Direktur RS Sobirin, serta Kepala Dinas Perikanan maka Pjs. Bupati Musi Rawas selaku Pemerintah Kabupaten Musi Rawas menyerahkan secara langsung plakat dan piagam sebagai tanda terima kasih atas pengabdian dan kontribusi yang besar dalam membangun Kabupaten Musi Rawas. Acara penyerahan plakat tersebut diawali dengan kegiatan rapat staf rutin yang dipimpin langsung oleh Pjs. Bupati Musi Rawas.
Selain penyerahan plakat dan piagam kepada para pejabat yang memasuki masa Purna Tugas, Pjs Bupati Musi Rawas juga menyerahkan secara langsung Petikan Surat Pelaksana Tugas kepada para pejabat terpilih yang akan menduduki serta melaksanakan tugas jabatan di masing-masing OPD terkait. Melalui kesempatan ini, Pjs Bupati Musi Rawas menyerahkan pelaksanaan tugas jabatan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Musi Rawas kepada Bapak Ervan Malik, SP, M.Si