Bupati Musi Rawas Serahkan secara Simbolis Bantuan Sosial Sempurna Pemerintah Kabupaten Musi Rawas

Bupati Musi Rawas Serahkan secara Simbolis Bantuan Sosial Sempurna Pemerintah Kabupaten Musi Rawas

Bupati Musi Rawas serahkan secara simbolis Paket Bantuan Sosial Sempurna Pemerintah Kabupaten Musi Rawas


Dinas Perikanan Kabupaten Musi Rawas - Jum’at (22/05/2020) bertempat di Halaman Kantor Bupati Musi Rawas, Bapak Ir. H. Hendra Gunawan, SH, MM selaku Bupati Musi Rawas didampingi oleh Wakil Bupati Musi Rawas, Kapolres Musi Rawas, Asisten dan Kepala OPD lainnya melakukan penyerahan secara simbolis Bantuan Sosial Pemerintah Kabupaten Musi Rawas untuk guru PAUD/TK/RA dan penyandang disabilitas (PPDI) serta Komunitas Adat Terpencil (KAT).

Bupati Musi Rawas, dalam kesempatan yang sama, juga melepas Bantuan Sosial Paket Sempurna Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Putaran ke-2 untuk masyarakat pra sejahtera di Kecamatan Muara Kelingi dan Muara Lakitan yang terkena dampak penyebaran Covid-19. Masih dalam Putaran ke-2, Bupati Musi Rawas juga telah melepas Bantuan Sosial Paket Sempurna Pemerintah Kabupaten Musi Rawas ke Kecamatan Tugumulyo, Purwodadi, Megang Sakti, Jayaloka, Tiang Pumpung Kepungut, Muara Beliti, Selangit, STL Ulu Terawas, Sumber Harta, Sukakarya, BTS Ulu, dan Tuah Negeri .

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Musi Rawas, Agus Susanto, menuturkan bahwa Pemerintah Kabupaten Musi Rawas sebelumnya telah membagikan paket Bantuan Sosial Putaran Pertama kepada 19.000 KK yang tersebar di 14 kecamatan di Kabupaten Musi Rawas. Sementara Putaran ke-2 ini adalah kelanjutan dari putaran pertama yang diperuntukkan bagi masyarakat yang belum mendapatkan bantuan pada putaran pertama.

“Diputaran ke-2 ini, Pemkab Musi Rawas memberikan Paket Bansos Sempurna yang terdiri dari beras, ayam, telur, cabai, ikan 2 kg (1 kg lele dan 1 kg nila), 1 buah semangka, 1 liter kecap manis, 1 liter minyak sayur, dan 1 kg gula pasir”, ujar Agus Susanto.

Adapun penyerahan bantuan sosial dari Pemerintah Kabupaten Musi Rawas kepada masyarakat ini merupakan salah satu wujud upaya pemerintah dalam mencegah penularan Covid-19 di Kabupaten Musi Rawas sekaligus sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat yang mengalami kesulitan akibat pandemi covid-19 karena harus tetap berada di rumah.


0 Komentar